Notification

×

Iklan

Iklan

Terjadi Lagi, Minimarket di Wilayah Patebon Kendal Dibobol, Total Kerugian Rp70 Juta

28 Maret 2022 Last Updated 2022-03-28T10:23:42Z
Terjadi Lagi, Minimarket di Wilayah Patebon Kendal Dibobol, Total Kerugian Rp70 Juta
Kondisi minimarket di jalan tembus atau Jalan Mataram, wilayah Desa Tambakrejo, Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal, Senin (28/3/2022). (Foto: TribunJateng)

KENDAL, LKTNews.com - Seusai perampokan minimarket di Jalan Pantura Kendal wilayah Desa Pucangrejo, Kecamatan Gemuh pada 23 Maret lalu. Kini pencurian kembali terjadi disebuah minimarket yang berlokasi di jalan tembus atau Jalan Mataram, wilayah Desa Tambakrejo, Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal, Senin (28/3/2022) dini hari.

Akibatnya, uang tunai senilai Rp60 juta dan beberapa barang Rp10 juta raib dibawa kabur pencuri. 

Baca Juga: Wanita Asal Kendal Dibunuh Suami Usai Hubungan Badan, Begini Kronologinya

Seorang karyawan minimarket, M Afana mengatakan, saat kejadian minimarket dalam keadaan tutup. Operasional minimarket hanya sampai pukul 23.00 WIB setiap hari.

Dimungkinkan pelaku melancarkan aksinya dini hari dengan menjebol tembok bagian samping. Pelaku diduga memasuki bangunan kosong di samping minimarket sebelum masuk ke dalam minimarket.

Baca Juga: Demi Modal Nikah, Sepasang Anak Punk Nekat Merampok Minimarket di Weleri Kendal

"Kerugian uang tunai didalam brangkas kurang lebih Rp60 juta. Ada juga rokok dan susu yang diambil, senilai kira-kira Rp10 juta," terangnya.

Kejadian itu baru diketahui karyawan pada Senin pagi ketika membuka kembali minimarket. Selain itu, satu buah mesin ATM di dalam minimarket juga rusak. Namun uang di dalamnya masih aman.

Baca Juga: Dua Warga Desa Ringinarum Kendal Ditusuk ODGJ, Satu Meninggal Dunia

Kasatreskrim Polres Kendal, AKP Daniel Artasasta Tambunan menegaskan, jajaran kepolisian sudah melakukan olah TKP untuk melakukan identifikasi langsung.

"Kejadian diperkirakan pagi tadi (dini hari). Sudah olah TKP," terangnya saat dikonfirmasi.

Sebelumnya, kejadian serupa juga dialami minimarket di Jalan Pantura Kendal wilayah Desa Pucangrejo, Kecamatan Gemuh pada 23 Maret lalu.

Baca Juga: Perampokan Minimarket di Gemuh Kendal, Pelaku Siram Bensin ke Karyawan, Uang Rp10 Juta Dibawa Kabur

Dua orang misterius merampok karyawan minimarket dan membawa kabur uang tunai senilai Rp10 juta.

Kedua kasus ini dalam penanganan Satreskrim Polres Kendal. (Saiful Ma'sum)